Halaman

Powered By Blogger

SELAMAT DATANG DI ZMID

"ZMID" adalah kulasan berita yang berisi tentang Politik dan dunia militer baik dalam maupun luar negeri.

Rabu, 06 Juni 2012

Serangan NATO Tewaskan 15 Warga Sipil Afghanistan


Kabul, Serangan NATO kembali menelan korban jiwa warga sipil di Afghanistan. Sedikitnya 15 warga sipil termasuk beberapa wanita dan anak-anak, tewas dalam serangan udara NATO di Provinsi Logar, sebelah selatan Kabul, Afghanistan. Mereka tewas dalam serangan udara yang dilancarkan NATO ke sebuah rumah.

Menurut pihak International Security Assistance Force (ISAF) pimpinan NATO, "beberapa pemberontak" tewas dalam serangan udara yang dilancarkan pada Rabu dini hari waktu setempat itu. Serangan itu diperintahkan setelah pasukan ISAF ditembaki gerilyawan.

Namun wakil kepala kepolisian Provinsi Logar, Rais Khan Sadeq Abdulrahimzai mengatakan kepada AFP, Rabu (6/6/2012): "18 warg sipil termasuk wanita dan anak-anak tewas." Diimbuhkannya, 7 gerilyawan Taliban juga tewas dalam serangan udara tersebut.

Juru bicara Provinsi Logar, Din Mohammad Darvish menuturkan, dirinya melihat setidaknya 15 jasad diangkut ke lima kendaraan dan dibawa oleh warga desa ke Pol-i-Alam, ibukota Logar.

Namun ISAF menyatakan, serangan udara dilakukan setelah pasukan koalisi ditembaki saat mereka melakukan operasi untuk menangkap seorang pemimpin Taliban.

"Sebagai akibat operasi tersebut, beberapa pemberontak tewas dan pasukan Afghan dan koalisi menyita beberapa senjata dan sejumlah bahan peledak

Sumber: Detiknews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KOMEN POSITIF "OK"